Ayub 12:12-25
Melalui nas ini, menyadarkan kita betapa pentingnya hikmat
Tuhan dalam kehidupan. Tidak ada yang mampu memuaskan kerinduan kita, selain
hanya TUHAN yang memberikan kekuatan dan pertumbuhan untuk menjalani kehidupan
yang kita alami hari lepas hari. Bagi orang-orang yang mengandalkan Tuhan, begitu banyak kebahagiaan seindah yang Tuhan lakukan: "Tetapi pada Allahlah hikmat dan kekuatan, Dialah yang mempunyai pertimbangan dan pengertian." (ay.13)
Janganlah tenggelam oleh besarnya masalah yangkita hadapi, tetapi bangkitlah dengan iman karena Allah kita jauh lebih besar dari masalah yang kita hadapi. Tidak pernah ada kegagalan selama kita
memutuskan untuk tidak berhenti mencoba. Di luar Tuhan bisa saja kita mencari
kebahagiaan, kehidupan, keselamatan namun yang kekal hanya ada pada Tuhan
Allah, karena mencari keselamatan dan kebahagiaan hidup di luar Tuhan justru
sebaliknya akan memperbesar kesedihan.
Teruslah berharap. Karena hidup pasti berubah bila terus
berusaha di atas keyakinan dan keinginan yg kuat. Mentari selalu ada sekalipun
awan menutupinya. Tuhan selalu ada sekalipun masalah kita menutupinya. Berapa
kali pun anda gagal, jangan pernah hilang semangat karena kesuksesan datang
setelah rentetan kegagalan.
Sabarlah menanti pertolongan Tuhan, karena tak kurang
pendengaran-Nya atas doa harapmu siang dan malam. Karena, “Pada Dialah kuasa dan
kemenangan, Dialah yang menguasai baik orang yang tersesat maupun orang yang
menyesatkan.” (ay.16). Selamat berjuang pantang menyerah dalam kehidupan
apa pun situasinya. Tuhan memberkati
kita senantiasa. Amin!
(Pdt.Kristinus Unting, M.Div)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar