Jumat, 20 Juli 2012
KEBANGKITAN KRISTUS MEMBAHARUI HIDUP KITA
I Petrus 1:3-12
Bagi banyak orang, masa sulit dan penderitaan merupakan saat yang membuat orang putus asa. Petrus mengingatkan kepada orang-orang percaya bahwa Injil tentang Yesus Kristus adalah jaminan pengharapan. Penderitaan Yesus adalah sebuah model bagi jemaat yang sedang mengalami permusuhan dan penderitaan. Atas dasar itu kita hendaknya rela dan tahan menderita, sambil menyadari bahwa penderitaan itu sendiri merupakan ujian apakah kita betul-betul percaya kepada Kristus. Juga harus yakin bahwa kita akan beroleh bagian berkat dalam Tuhan pada saat Yesus Kristus kembali.
Di samping menguatkan iman orang-orang percaya yang sedang dalam kesukaran , kita diminta supaya hidup sebagai pengikut-pengikut Kristus yang setia sampai akhirnya. Meskipun aniaya merupakan sebuah “alat” yang walau tidak menyenangkan, orang-orang percaya dapat menganggapnya sebagai sebuah kehormatan untuk menderita karena Kristus, karena bahkan sang Juruselamat pun menerima aniaya. Hal yang sama juga berlaku bagi semua pengikut Kristus sebab mereka memihak kepada-Nya.
Tanda-tanda dari orang yang" diselamatkan" adalah mereka tetap teguh dalam iman meskipun mengalami tekanan (4:18 ). Yesus Kristus sudah mati, hidup kembali dan berjanji akan datang lagi adalah pengharapan yang sesungguhnya. Keselamatan merupakan tujuan mulia orang Kristen. Keselamatan tersebut dimulai dengan penerimaan akan tawaran anugerah Allah, dan baru akan terungkap pada "zaman akhir” (1 :5). Sebagaimana penderitaan Yesus telah membawa-Nya kepada kemuliaan, demikian pula setiap orang percaya yang menderita karena iman kepada Yesus Kristus akan mengalami kemuliaan (1:11).
Ketika menghadapi penganiayaan, pencobaan atau menderita secara tidak adil, orang percaya harus menganggapnya sebagai sebuah berkat (3:3-17), sebab Kristus juga menderita sampai mati sebelum dimuliakan oleh Allah (3:18-22). Oleh karena itu, berimanlah sungguh-sungguh kepada Tuhan Yesus agar kita memiliki pengharapan yang teguh dan mulia akan kedatangan Yesus kembali sehingga kita akan mendapat bagian dari apa yang Tuhan telah janjikan. AMIN! *(KU).
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar